Cara Upgrade Spotify Premium dengan Mudah, Ini Dia Tipsnya!

Cara Upgrade Akun Spotify

Bagi para penggemar musik pasti sudah tidak asing dengan spotify, salah satu aplikasi pemutar musik yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia.

Spotify adalah aplikasi yang memungkinkan pengguna untuk mendengarkan musik dengan berbagai genre, baik dari musisik tanah air maupun musik mancanegara.

Read More

Untuk mengakses musik di Spotify ada yang versi gratis alias tidak berbayar namun ada juga yang versi premium alias berbayar. Nah bagi kamu yang hari ini masih menggunakan Spotify gratisan dan ingin upgrade Spotify ke versi premium berikut TeknoPusat jelaskan langkah-langkahnya.

Cara Upgrade Spotify Premium dengan Mudah

Untuk mengubah atau upgrade paket spotify ke versi premium kamu tinggal melakukan cara berikut ini.

Pengguna bisa dengan mudah meningkatkan akun Spotify mereka ke versi Premium melalui beberapa cara berikut:

Upgrade Melalui Situs Web

  1. Pertama, kunjungi situs resmi Spotify di https://www.spotify.com/id/premium/.
  2. Masuk ke akun kamu atau buat akun baru.
  3. Klik opsi untuk melihat paket yang tersedia, pilih salah satu paket, lalu klik “Mulai”.
  4. Pilih metode pembayaran yang diinginkan, lalu ikuti instruksi hingga transaksi berhasil.

Upgrade Melalui Tokopedia

Alternatif lain adalah menggunakan aplikasi Tokopedia.

  1. Kunjungi halaman Spotify di Tokopedia, lalu buka bagian Voucher Premium.
  2. Pilih paket yang diinginkan (1, 3, atau 6 bulan) dan klik “Beli”.
  3. Pilih metode pembayaran dan selesaikan transaksi.
  4. Setelah itu, kamu akan menerima kode voucher yang dapat ditukarkan di https://www.spotify.com/id/redeem/ untuk mengupgrade ke Spotify Premium.

Upgrade Melalui Aplikasi di Laptop

Pengguna yang lebih nyaman menggunakan laptop dapat mengikuti langkah-langkah berikut.

  1. Pastikan kamu masuk dengan akun yang sama yang digunakan di ponsel.
  2. Klik ikon Upgrade di sisi kanan, pilih “Lihat Paket”, kemudian pilih paket yang diinginkan.
  3. Pilih metode pembayaran menggunakan e-wallet atau kartu kredit, dan ikuti instruksi untuk menyelesaikan pembayaran.
  4. Konfirmasikan nomor ponsel atau informasi kartu kredit kamu.

Nah itulah tips dan langkah-langkah upgrade akun spotify. Dengan mengikuti salah satu dari cara di atas, kamu dapat menikmati lagu tanpa iklan di Spotify Premium.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *